ReaksiNews.com | Sukabumi – Bulan Suci Ramadan adalah Bulan penuh berkah Ormas 234 SC kab sukabumi mengelar kegiatan Rutinan santunan anak yatim di lanjutkan dengan buka bersama di Resto Tahu sumedang di Jalur Lingkar Selatan, Minggu (7/04/2024).
Acara ini dihadiri oleh seluruh jajaran Pengurus 234 SC dan 50 anak yatim dengan penuh harapan dan senyuman di wajah mereka.
Saat ditanya awak media ketua 234 SC mengatakan, dengan memberi santunan kepada anak yatim piatu merupakan salah satu kepedulian dan kasih sayang yang diberikan kepada anak-anak yatim, ini menjadi bukti nyata betapa pentingnya berbagi dan peduli terhadap sesama.
“Terutama dalam bulan suci Ramadhan yang penuh berkah. Semoga semangat kebaikan dan kepedulian ini terus menginspirasi kita semua untuk berbuat baik dan membantu mereka yang memerlukan,”ucapnya.
Lebih lanjut Ketua 234 SC menambahkan, Ramadhan ini menjadi momentum yang sangat bermakna, selain memberikan bantuan materi juga semangat kepada anak yatim untuk terus berjuang dalam hidup.
“Saya sangat bersyukur sekali dapat mengadakan kegiatan ini semoga tahun tahun berikutnya kita juga dapat melaksanakan kegiatan yang bermanfaat bagi warga sekitar dan saya berharap ke depan 234 sc mampu menjadi ormas yang lebih baik dan unggul dalam melayani masyarakat untuk membantu kesejahteraan masyarakat mengingatkan pentingnya peranan aktif dalam membantu masyarakat tidak lupa kami ucapkan terimakasih buat seluruh jajaran pengurus dan anggota ormas 234 SC yang telah bekerja keras sehingga kegiatan ini berjalan dengan sukses,”pungkas Tomi Bustomi
Reporter : Rab Ripaldo
Editor : Admin