REAKSINEWS.COM || KEEROM – Bentuk kedekatan personil Satgas Yonif 310/KK dengan warga masyarakat di perbatasan, Pos Unggalom melaksanakan buka puasa bersama yang diadakan di Pos dengan mengundang para Tokoh Masyarakat serta warga Kampung Unggalom di Distrik Web, Kabupaten Keerom, Kamis (21/3/2024).
Hal ini disampaikan oleh Dansatgas Yonif 310/KK Letkol Inf Andrik Fachrizal dalam keterangan tertulisnya secara terpisah di Makotis (Markas Komando Taktis) di Distrik Oksibil, Kabupaten Pegunungan Bintang.
Dikatakan Dansatgas, buka puasa bersama di bulan Ramadhan ini mengundang Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Kepala Suku, Kepala Adat dan warga sekitar.
Selaku Dansatgas, Letkol Inf Andrik Fachrizal mengungkapkan bahwa acara buka puasa bersama dilakukan untuk memelihara hubungan kekeluargaan dan keakraban yang telah terjalin baik antara warga dan personil Satgas.
“Semoga kegiatan buka puasa bersama ini dapat menambah kedekatan antara hubungan Personel Satgas Yonif 310 dan masyarakat yang ada di wilayah binaan Pos Unggalom,” ujarnya.
Sementara itu, Danpos Unggalom Serma Agus Sopian menambahkan bahwa warga Kampung Unggalom mayoritas beragama nasrani, akan tetapi mereka menyempatkan hadir undangan buka puasa bersama ini sebagai bentuk toleransi antar umat beragama di wilayah perbatasan.
“Kami mengundang para warga dalam acara bukber agar bisa berbagi kasih dan bisa saling merasakan kehangatan di bulan Ramadhan ini walaupun dengan menu yang sederhana,” tambah Danpos.
Disisi lain, Philipus Palop (53) selaku Kepala Suku di Kampung Unggalom merasa terhormat karena telah diundang oleh personil Satgas Yonif 310/KK dalam acara buka puasa bersama.
“Ini merupakan sebuah kehormatan bagi kami warga Kampung Unggalom. Saya ucapkan selamat menjalankan ibadah puasa untuk adik-adik TNI, semoga mereka sehat selalu dan sukses dalam menjalankan tugas,” tutur Philipus.
Red