
Reaksinews.com || Sukabumi – Kepala Desa Damarraja, Kecamatan Warungkiara, ikut mengawal dan meninjau langsung pengiriman Logistik Dari Gudang Panitia Pemungutan Suara (PPS) menuju tiap-tiap Tempat Pemungutan Suara (TPS).
Hal tersebut dilakukan untuk memastikan kesiapan dan kelengkapan pada tiap-tiap TPS yang tersebar di empat ke dusunan dengan total 10 TPS yang berada di Desa Damarraja.
Kepada reaksinews.com Kepala Desa Damarraja Ade Suparman menuturkan, pihaknya bersama TNI-Polri melakukan pengawalan logistik kotak suara untuk memastikan di wilayahnya pemilihan Umum berjalan aman.
“Kami bersama bapak Bhabinkamtibmas dan Babinsa mengecek seluruh TPS yang ada di Desa Damarraja dan turut mengawal logistik Kotak Suara hingga ke TPS,” kata Ade Suparman, Selasa (13/2/2024).

Kendati demikian, ia juga menghimbau kepada masyarakat, agar menyalurkan hak pilihnya sesuai dengan hati nurani. Mengingat 14 Febuari adalah hak demokrasi bagi semua masyarakat yang akan menentukan hak pilihnya.
“Kami juga menghimbau terhadap masyarakat itu agar menyalurkan hak pilih warga sesuai dengan hati nurani nya masing-masing, tidak terprovokasi. Jadi masyarakat diharapkan bisa melaksanakan dan menentukan hak pilih dengan bijak,” jelasnya
Ia juga berpesan kepada Anggota KPPS dan Keamanan agar selalu menjalankan tugasnya dengan tanggung jawab dan Netral.
“Dari awal kami juga sudah menghimbau kepada jajaran linmas dan anggota keamanan lainnya sekaligus Anggota KPPS Desa Damarraja untuk melaksanakan tugasnya dengan penuh rasa tanggung jawab dan juga tentunya harus netral dalan menjalankan tugasnya,” pungkasnya.
Penulis : Jul
Editor : Arif Setiawan